SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN INDRAMAYU

INDRAMAYU COLLEGE OF HEALTH SCIENCE

Dua Dosen STIKes Indramayu Lolos Seleksi Short Course LN Kemenristekdikti

Dua dosen STIKes Indramayu atas nama Wiwin Nur Aeni, S.Kep., Ns., M.Kep dan Depi Yulyanti, S.KM., M.Kes terpilih mengikuti program short course Luar Negeri yang diselenggarakan oleh Kementrian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (KEMENRISTEKDIKTI) di Coventry University, Inggris. Topik Short Course yang diselenggarakan pada tahun 2018 mengangkat isu Universal Health Coverage. Selama mengikuti program short course tersebut, keduanya diberi kesempatan untuk mendalami National Health Coverage (NHS) yang akan berguna dalam menganalisis sistem asuransi kesehatan di Indonesia.

Kompetensi yang didapatkan selama mengikuti program tersebut mencakup kompetensi pemahaman prinsip dasar kesehatan universal, perbandingan kesehatan universal di Indonesia dan di Inggris, pemberian rekomendasi peningkatan cakupan kesehatan nasional di Indonesia dan mengurangi defisit. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan angka publikasi jurnal internasional.

Program short course di Coventry university terdiri dari pembelajaran di kelas dan kunjungan lapangan. Selama di Inggris keduanya berkesempatan untuk mengunjungi Waswall Hospital, Birmingham Hospital, primary health carefood bank (yayasan yang berafiliasi dengan gereja yang menyediakan bahan makanan bagi para homeless), social transport company, dan social furniture company.

Ditemui di ruang kerjanya, Wiwin Nur Aeni dan Depy Yulyanti menyampaikan terima kasih kepada Kemenristekdikti, Yayasan Indra Husada, Ketua STIKes dan Sivitas akademika STIKes Indramayu atas bantuan dan dukungan, dan juga mereka berpesan kepada sivitas akademika STIKes Indramayu supaya bias semaksimal mungkin memanfaatkan peluang  untuk bias mengikuti program-program yang sangat bermanfaat dari Kemenristekdikti.

Search